Sunday, 8 December 2013

Resep ayam bakar kecap pedas

Resep ayam bakar - Berikut ini adalah sebuah resep spesial cara membuat ayam bakar kecap pedas yang bisa menjadi menu utama santap siang anda. Silahkan dicoba sendiri...


Resep ayam bakar

Bahan :
  • 1 ekor  ayam kecil dipotong menjadi 4 bagian.
  • 3 mata asam jawa, seduh dengan sedikit air panas.
  • 2 lembar daun salam
  • 300 ml air
  • 3 sendok makan kecap manis

Bumbu :
  • 4 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 cm kunyit
  • 2 cm jahe
  • 1/2 sendok teh ketumbar
  • 1 1/2 sendok teh, garam
  • 2 cm lengkuas
  • 8 buah cabai merah keriting
  • 1 sendok teh, gula pasir

Cara membuat ayam bakar pedas manis :
  1. Lumuri ayam dengan bumbu yang telah dihaluskan lalu biarkan selama 30 menit.
  2. Campur ayam berbumbu dengan air, daun salam, kecap manis dan air asam. Lalu masak hingga daging empuk dan kuah mengental, angkat.
  3. Bakar ayam di atas api atau arang hingga permukaannya kering.
  4. Angkat bersama sambal dan lalapan.
  5. Untuk sambal bisa menggunakan sambal tomat atau sejenisnya.

Demikianlah resep ayam bakar pedas manis kali ini, jangan lupa untuk melihat update resep masakan tradisional indonesia lainnya..

No comments: